Monday, November 16, 2009

Waspadalah Tipu Daya Dunia


Dunia begitu indah penuh dengan kesenangan yang memperdaya kita, hal-hal yang bagus, cantik dan lezat semua ada di dunia ini, namun kita meyakini bahwa itu hanyalah kesenangan sementara dan tidak kekal. Hidup di dunia ibarat berlayar menuju sebuah pulau tujuan akhir kita, yakni akhirat, dimana sebelum sampai ke tujuan ada pulau kecil tempat berlabuh untuk mengisi bekal, makanan, minuman dan hal-hal lain, meski pulau kecil ini penuh dengan kesenangan, keindahan dan kenikmatan, janganlah sampai kita melupakan bahwa itu hanya persinggahan sementara , ada pulau lain yang akan kita tuju.

Betapa banyak saudara kita terpedaya oleh kenikmatan dunia dan akhirnya melupakan akhirat , seakan-akan mereka akan hidup di bumi ini selamanya, apalagi orang yang mempunyai jabatan dan harta, mereka terlena dengan urusan duniawi seakan-akan jabatan dan harta itu akan di bawa sampai mati.

Yang paling parah ada manusia yang tidak menyadari bahwa jabatan dan harta itu adalah titipan, kapan saja bisa hilang. Bahkan yang lebih Zalim lagi jabatan itu dipergunakan untuk memperkaya diri dengan cara yang tidak halal dan terbiasa berbuat jahat, jauh dari kebenaran ,sehingga akhirnya ketika harus berpisah dengan jabatan itu, ada yang tidak bisa menerima, ada malah yang langsung jatuh sakit atau bahkan meninggal.

Oh alangkah indahnya dunia, betapa memperdayanya engkau. Sesungguhnya jika kita ridha dan bersyukur pada apa-apa yang telah Tuhan berikan , maka kita akan merasakan bahagia lahir dan batin. Tetapi jika kita tidak ridha dan bersyukur dengan apa yang telah Tuhan berikan itu, maka kita akan dikuasai oleh dunia sehingga kita akan menjadi orang yang merugi dunia akhirat. Marilah kita syukuri nikmat yang telah diberikan oleh Tuhan ,betapa banyak orang lain bahkan untuk hidup dan makan pun susah.Gambar diambil dari Sini


Blog Archive